REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persiraja Banda Aceh resmi mengontrak pemain asal Brasil, Vanderlei Fransisco. Penandatanganan kontrak dengan Fransisco berlangsung di Kantor Persiraja di Banda Aceh.
"Kontrak ditandatangani tangani langsung oleh Vanderlei Fransisco dan Sekretaris Umum Persiraja Rahmat Djailani. Turut disaksikan agen pemain, Danny," kataMedia Officer Persiraja Ariful Usman, Selasa (4/2).
Fransisco merupakan pemain berusia 32 tahun. Pemain kelahiran Rio de Janeiro ini bermain di posisi penyerang. Sebelumnya, Vanderlei Fransisco bermain di Semen Padang di kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2019 dengan delapan gol.
Ariful menyebutkan dengan ditandatangani kontrak Fransisco, maka Persiraja memiliki tiga pemain asing. Sebelumnya, Bruno Dybal dari Brasil dan Adam Mitter dari Inggris sudah menandatangani kontrak bermain selama satu musim.
"Selain tiga pemain asing tersebut, juga ada dua pemain asing Asia sedang menjalani trial atau istilah lainnya mengikuti seleksi di Persiraja, yakni Rio Nakamura dari Jepang dan Pavel Smolyachenko dari Uzbekistan," kata Ariful.
Fransisco mengaku senang bergabung dengan Persiraja Banda Aceh. Persiraja merupakan tim yang kompak dan siap berkompetisi di Liga 1 Indonesia.
"Musim lalu, saya mencatatkan delapan gol. Saya masuk setelah setengah kompetisi berlangsung. Target saya bersama Persiraja ingin mencetak 20 gol," kata Vanderlei Fransisco.