Selasa 05 May 2020 14:07 WIB

Via Vallen Ungkap Firasat Meninggalnya Didi Kempot, Wajahnya Pucat

Via Vallen Ungkap Firasat Meninggalnya Didi Kempot, Wajahnya Pucat

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Didi Kempot: Via Vallen Ungkap Firasat Meninggalnya Didi Kempot, Wajahnya Pucat
Didi Kempot: Via Vallen Ungkap Firasat Meninggalnya Didi Kempot, Wajahnya Pucat

VIVA- Pedangdut Via Vallen, menjadi salah satu artis yang berduka atas kepergian penyanyi Didi Kempot. Melalui Instagram pribadinya, Via mangunggah video yang menampilkan dirinya saat bernyanyi bersama Didi Kempot.

Melalui caption yang ditulis dalam unggahan tersebut, Via mengungkapkan perasaannya saat pertama kali mendengar kabar tentang meninggalnya Didi Kempot.

Inna lillahi wa innailaihi roji’un.....Kebangun tidur gara2 kaget suara hape yg terus2an bunyii. Pas di angkat, ternyata kabar mas didi meninggal, yaa Allah langsung shock,” tulis Via.

Via mengatakan bahwa dirinya sempat menonton video Ojo Mudik dari Didi Kempot. Via merasa bahwa dalam video tersebut, Didi tampak pucat tidak seperti biasanya. Hal itu ternyata menjadi firasat yang dirasakan oleh Via.

Karena tadi malem aku nonton video “ Ojo Mudik “ dr mas didi dan ngerasa mas didi pucet, nggak seperti biasanya. Entah hanya perasaanku saja. Tapii ternyata ini firasat,” tulis Via.

Kemudian, pelantun single Sayang itu bercerita mengenai awal dirinya bertemu dengan Didi Kempot. Via juga mengatakan bahwa Didi Kempot adalah sosok yang sangat baik dan pekerja keras.

Pertama kali ketemu beliau dulu, orangnya memang buaikkk dan lumayan sering ngajak kerja bareng. Beliau sosok pekerja keras dan polos. Setiap seacara, pasti menyempatkan untuk bersua keruangannya,” tulis Via.

Lebih lanjut, penyanyi kelahiran Surabaya itu mengungkapkan perasaan senang ketika nama Didi kembali melambung di dunia hiburan Tanah Air, sebelum akhirnya meninggal dunia pada hari ini, Selasa, 5 Mei 2020.

Krn saya sangaaaat menghargai beliau, dan Saya adalah orang sangat Senang ketika beliau namanya kembali melambung tinggi. Krn sy merasa beliau sangat layak di apresiasi sedemikian rupa,” tulis Via.

Allah jg punya rencana yg indah untuk beliau, beliau di ambil ketika semua mata masyarakat tertuju padanya, hingga banyak yg merasa kehilangaann dan insya Allah akan banyak yg mendoakan. Tenang di sisi Allah Swt yaa Legend. Kebaikan yg ga bisa di tulis satu persatu disini, beserta karya indahmu akan selalu di kenang, #alfatihah,” tulis Via menambahkan.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement