Selasa 02 Jun 2020 19:54 WIB

Pemohon Perpanjangan SIM Menumpuk di Jaktim, Ini Kata Polisi

Antrean pemohon perpanjangan SIM sempat mengular di Satpas Jaktim, Selasa (2/6).

Rep: Flori Sidebang/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Ilustrasi
Foto: ANTARA/budi candra setya
Pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terjadi kerumunan masyarakat di kantor Satpas SIM Jakarta Timur, Selasa (2/6) pagi. Mereka mengantre untuk mengurus perpanjangan masa berlaku surat izin mengemudi (SIM) yang telah habis.

Adapun pascapenutupan sementara layanan perpanjangan SIM polisi membatasi jam operasional. Menanggapi hal itu, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, penumpukan masyarakat itu terjadi karena masyarakat banyak yang belum mengetahui bahwa pihaknya memberikan dispensasi bagi mereka.

"Masyarakat masih banyak yang bertanya-tanya sehingga menimbullkan antrean. Setelah dijelaskan dengan menggunakan pengeras suara, akhirnya masyarakat pemohon berangsur-angsur membubarkan diri, dan situasi berlangsung normal," kata Sambodo saat dikonfirmasi, Selasa (2/6).

Sambodo menuturkan, pihaknya berencana membuka pelayanan SIM Keliling di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur sebagai bentuk antisipasi terjadinya penumpukan masyarakat lagi. Untuk diketahui, hingga saat ini pelayanan SIM Keliling belum beroperasi seperti semula.

"Untuk besok, rencana SIM keliling akan dibuka di Taman Mini untuk membantu mengatasi antrean di SIM Jakarta Timur," ujar Sambodo.

Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Kasi SIM Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Lalu Hedwin menjelaskan, batas waktu pemberian dispensasi perpanjangan SIM dilakukan hingga 29 Juni 2020. Sehingga, kata dia, masyarakat tidak perlu terburu-buru untuk melakukan perpanjangan SIM hingga menimbulkan kerumunan.

"Sebenarnya masyarakat tidak perlu terburu-buru untuk melaksanakan perpanjangan SIM. Karena masa dispensasinya diperpanjang sampai 29 Juni 2020," ucap Lalu.

Sebelumnya diketahui, pemohon perpanjangan SIM kantor Satpas Jakarta Timur membludak, Selasa (2/6). Antrean pemohon tampak mengular hingga ke area parkir kendaraan. Hal itu juga menyebabkan kemacetan di sepanjang Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement