REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) akhirnya menyelesaikan konser daring mereka “BANG BANG CON: The Live" pada Ahad (14/6), selama sekitar 100 menit. Konser tersebut disaksikan secara langsung oleh lebih dari 756.600 orang penggemar atau disebut ARMY dari 107 wilayah berbeda di seluruh dunia.
Dalam konser yang berselang dari hari ulang tahun debut mereka ketujuh itu, BTS menampilkan sejumlah lagu populer dan karya musik baru dari album Map of the Soul: 7. Penggemar yang menonton secara live streaming merasakan pilihan enam sudut berbeda saat menonton pertunjukan.
BTS telah menyiapkan ini sebagai bocoran dari tur konser. Tur "Map of the Soul" semula dijadwalkan berlangsung pada April hingga September tahun ini, tetapi ditunda karena pandemi Covid-19.
Selama konser, Jin mengambil waktu sejenak untuk menunjukkan bahwa BTS tidak memperbarui kontrak dengan Big Hit Entertainment dua tahun lalu. Kontrak asli mereka dengan agensi berakhir sehari pada ulang tahun ketujuh mereka.
"Awalnya, kontrak kami seharusnya berakhir kemarin. Namun, karena kami menemukan agensi yang bagus, kami akan bersyukur bisa tinggal bersama dengan seluruh personel untuk waktu yang lebih lama," kata dia yang mengaku menjadi sangat emosional, lalu memeluk se-grupnya, dilansir Soompi, Senin (15/6).
Saat mereka menyelesaikan konser, J-Hope mengatakan kepada penggemar bahwa mereka bekerja keras untuk mempersiapkan konser ini. BTS berharap penggemar bisa terhibur. "Tampil dan berkeringat di panggung seperti ini, saya merasa senang," ujar J-Hope.
Jimin lalu mengatakan harapannya agar semua penggemar berhasil mengatasi masa sulit ini karena pandemi Covid-19 melalui cara yang membuat diri mereka lebih bahagia. “Saya bersyukur orang-orang di seluruh dunia menonton kami dan konser kami. Mari kita bertemu lagi," tutur dia.
V berkomentar, “Aku harap kita bisa mengadakan konser segera. Saya ingin melihat ARMY dengan mataku." Setelah itu, Jungkook menuturkan, "Kami tampil hari ini menggunakan kekuatan dari cinta yang kalian semua kirim dari berbagai tempat di seluruh dunia. Aku harap pertunjukan ini bisa menjadi awal yang baru bagi kami.”
Akhirnya, BTS menutup konser malam itu dengan lagu populer "Spring Day". "Aku yakin musim semi akan kembali untuk BTS dan ARMY," kata RM seperti dilansir Soompi.