Rabu 15 Jul 2020 09:08 WIB

Spotify Rambah Rusia dan 12 Negara Lainnya

Dengan perluasan pasar tersebut, Spotify kini berada di 92 pasar global.

Layanan streaming musik Spotify kini tersedia di Rusia dan 12 negara lainnya setelah tahun lalu memasuki pasar streaming musik di India.
Foto: EPA
Layanan streaming musik Spotify kini tersedia di Rusia dan 12 negara lainnya setelah tahun lalu memasuki pasar streaming musik di India.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Spotify meluncurkan layanan streaming musiknya di Rusia, pasar internasional yang paling cepat berkembang untuk musik, dan 12 negara lainnya sebagai bagian dari strategi ekspansi. Spotify sudah lebih dulu masuk ke India pada tahun lalu.

Spotify akan menawarkan layanan gratis dan berlangganan di 13 pasar baru, meliputi Albania, Belarus, Bosnia & Herzegovina, Kroasia, Kazakhstan, Kosovo, Moldavia, Montenegro, Makedonia Utara, Serbia, Slovenia, dan Ukraina. CEO Spotify Daniel Ek, dikutip dari Reuters, Rabu, telah membahas rencana Spotify untuk diluncurkan di Rusia dan Korea Selatan dalam rapat pendapatan kuartal pertama perusahaan.

Baca Juga

Hanya saja, saat itu tidak disebut waktu peluncurannya. Dengan perluasan pasar tersebut, Spotify kini berada di 92 pasar global.

"Pertumbuhan kuat selama pandemi global meyakinkan Spotify untuk mempercepat rencana peluncuran," kata Ek.

Rusia adalah pasar global ke-17 terbesar untuk streaming musik di mana sekitar 87 persen orang streaming musik online, menurut organisasi bidang industri rekaman dunia, International Federation of the Phonographic Industry. Pasar baru tersebut mewakili 250 juta pelanggan potensial, menurut Spotify.

"Kami bisa menjadi lebih lokal daripada pesaing global dan pada saat yang sama, menjadi lebih global daripada pesaing lokal... untuk benar-benar membuka jendela dunia bagi konsumen maupun pencipta musik dalam industri ini," ujar Vice President of Markets and Subscriber Growth Spotify, Gustav Gyllenhammar.

Pihak Spotify mengatakan akan bekerja sama dengan distributor lokal, yang tidak disebutkan namanya. Gyllenhammar mengatakan, pihaknya telah menandatangani kemitraan dengan label.

Podcast, investasi besar di Spotify, belum diluncurkan di kawasan itu karena pasar untuk podcast, menurut Spotify, "baru lahir" di Rusia. Di Rusia, langganan Spotify akan dikenakan biaya 169 rubel atau sekitar Rp 35 ribu per bulan, jauh lebih murah dibandingkan di Amerika Serikat 9,99 dolar AS (sekitar Rp 146 ribu). Sementara, di Indonesia layanan Spotify Premium ditawarkan dengan harga Rp 49.990 per bulan.

sumber : Antara, Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement