Selasa 30 Mar 2021 15:06 WIB

Joe Biden Kutuk Pertumpahan Darah di Myanmar

Presiden AS: tindakan keras terhadap pengunjuk rasa benar-benar keterlaluan

Red: Nur Aini
Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengutuk pertumpahan darah di Myanmar selama aksi protes menentang kudeta militer 1 Februari.
Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengutuk pertumpahan darah di Myanmar selama aksi protes menentang kudeta militer 1 Februari.

 

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengutuk pertumpahan darah di Myanmar selama aksi protes menentang kudeta militer 1 Februari.

Baca Juga

"Ini benar-benar memalukan dan berdasarkan laporan yang saya dapatkan, sangat banyak telah terbunuh," kata Biden kepada wartawan, Ahad (28/3).

Kelompok masyarakat sipil pengawas tahanan politik di Myanmar menyampaikan warga yang tewas dalam demonstrasi menentang kudeta militer sudah mencapai 459 seorang sejak 1 Februari lalu. Situasi di Myanmar terus bergejolak setelah militer merebut kekuasaan pada 1 Februari dengan menggulingkan pemerintah terpilih Aung San Suu Kyi.

Menanggapi kudeta tersebut, kelompok sipil di seluruh negeri meluncurkan kampanye pembangkangan dengan demonstrasi massa dan aksi duduk.

Kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa Josep Borrell mengatakan perayaan rezim angkatan bersenjata Myanmar dirusak oleh "hari yang mengerikan dan memalukan."

Turki juga mengecam keras tindakan keras itu dan menyatakan keprihatinan bahwa Rezim Militer di Myanmar semakin meningkatkan penggunaan kekuatan mematikan terhadap warga sipil dan mengabaikan seruan komunitas internasional.

 

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/biden-kutuk-pertumpahan-darah-di-myanmar/2191446
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement