Kamis 06 Jan 2022 19:56 WIB

Emma Watson-Emma Roberts Tanggapi Kesalahan Foto Tayangan Reuni Harry Potter

Foto kecil Emma Roberts, bukan Emma Watson, muncul di tayangan reuni Harry Potter.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Aktris Emma Watson terkenal sebagai pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter.
Foto: EPA
Aktris Emma Watson terkenal sebagai pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Emma Watson tampak santai menanggapi kontroversi kesalahan penggunaan foto masa kecilnya dalam episode khusus Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts. Alih-alih menampilkan foto pemeran Hermione Granger, tim malah memajang foto Emma Roberts semasa kecil.

Pihak produksi mengonfirmasi bahwa hal tersebut dilakukan secara tidak sengaja. Kedua aktris sesama bernama Emma, baik Watson maupun Roberts, tampaknya tidak mempermasalahkan kesalahan itu.

Baca Juga

"Aku TIDAK selucu ini," tulis Watson di Instagram dengan menyertakan tagar "emmasistersforever", dilansir Digital Spy, Kamis (6/1/2022).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Emma Watson (@emmawatson)

Produser pun telah mengklarifikasi bahwa kesalahan teknis tersebut sudah diperbaiki. Sekarang, telah hadir versi terbaru dari episode khusus tersebut.

Roberts juga menanggapi kontroversi ini dengan mengunggah foto Watson. Dia tidak setuju jika Watson--yang disebutnya sebagai "kembaran"--tidak imut saat kecil.

"Aku tidak percaya itu!" tulis Roberts.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement