REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mengadaptasi gim video menjadi film layar lebar memiliki tantangan tersendiri. Penggemar yang memainkan gim akan menyimpan ekspektasi besar. Hal serupa berlaku untuk film Sonic the Hedgehog 2.
Sekuel dari Sonic the Hedgehog rilisan 2020 itu segera tayang di bioskop Indonesia mulai 6 April 2022. Sineas Jeff Fowler yang menyutradarai sinema berusaha menjaga waralaba film tetap berada di jalurnya.
Sejak berusia 13 tahun, Fowler adalah penggemar gim Sonic besutan Sega. Dia sangat senang bisa mengarahkan film Sonic the Hedgehog beserta sekuelnya. Dia pun sangat menghargai apresiasi penonton.
Menurut Fowler, melihat penonton jatuh cinta dengan karakter dalam film merupakan pengalaman tak terlupakan. Dia berharap di sekuel kedua ini pun penonton jatuh cinta dengan Tails dan Knuckles seperti pada Sonic.