Kamis 02 Jun 2022 18:21 WIB

Bangga Gunakan Produk Dalam Negeri, Dwi Sasono: Desain dan Kualitasnya Bagus

Aktor Dwi Sasono mengaku bangga menggunakan produk dalam negeri.

Red: Reiny Dwinanda
Aktor Dwi Sasono menilai desain dan kualitas produk dalam negeri banyak yang bagus.
Foto:

Indonesia memiliki berbagai produk dalam negeri yang berkualitas mulai dari elektronik, peralatan masak, perlengkapan rumah tangga, busana, alas kaki, perlengkapan petualangan alam, jam tangan, aksesori, sepeda, peralatan medis, hingga otomotif. Dari produk tersebut, Dwi memantau, tak sedikit juga yang sudah masuk ke pasar ekspor.

Bahkan, terdapat beberapa merek yang tak banyak diketahui masyarakat, ternyata hasil karya orang Indonesia yang mampu menembus pasar luar negeri. Dwi mengatakan, wirausahawan perlu terus berupaya memproduksi dan memasarkan barang buatan dalam negeri dan mampu mempertahankan serta meningkatkan kualitas produk agar bisa lebih bersaing dengan barang impor.

"Jadi konsumen tidak ragu lagi kalau mau beli di UKM yang sama, terbangun juga kepercayaannya terhadap brand tersebut, dan yang lebih penting lagi kualitas pelayanan juga harus terjaga," ujar pemain film D.O.A.: Cari Jodoh itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement