REPUBLIKA.CO.ID, Amerika Serikat telah mengumumkan akan mengirim sistem rudal canggih ke Ukraina guna membantu tentara Kiev menghadapi Rusia. Senjata baru tersebut merupakan sistem roket peluncuran berganda High Mobility Artillery Rocket System (Himars). Berikut keandalan Himars
Berpemandu Presisi
Himars merupakan unit bergerak yang dapat secara bersamaan meluncurkan beberapa rudal berpemandu presisi. Himars diyakini memiliki presisi unggul dibandingkan tipe sejenis milik Rusia.
Jangkauan Himars
Jangkauan Himars yang diberikan AS ke Ukraina mencapai 80 km.
Lebih Gesit
Sistem M142 Himars merupakan versi wheel-mounted yang dimodernisasi, lebih ringan dan lebih gesit.
Peluru Kendali
Unit Himars membawa satu pod berisi enam peluru kendali 227mm atau satu pod besar yang dimuat dengan rudal taktis Army Tactical Missile System.
Kemampuan Menyerang Rusia
Himars akan memberi pasukan Ukraina kemampuan untuk menyerang lebih jauh di belakang garis Rusia.