REPUBLIKA.CO.ID, GROGOL PETAMBURAN - Sebuah Bus Transjakarta yang beroperasi di koridor III, tujuan Kalideres-Harmoni terbakar di dekat perempatan lampu merah Grogol, Jakarta Barat. Kejadian tersebut berlangsung pada pagi hari sekitar pukul 08.30
Hanya bagian belakang bus saja yang mengalami kebakaran. Dalam insiden tersebut tidak terdapat korban jiwa.
Salah satu penumpang dalam bus tersebut, Reza Indragiri mengatakan, penumpang sadar kalau bus yang ditumpanginya terbakar ketika para penumpang mencium bau menyengat seperti plastik terbakar. Lalu tak berapa lama kemudian keluarlah asap dan api yang menyembur ke luar dari mesin di bagian belakang.
Melihat api yang keluar, ujar Reza, para penumpang langsung berteriak-teriak agar sopir menghentikan bus. Begitu bus berhenti sekitar 30 penumpang langsung berhamburan ke luar untuk menyelamatkan diri. "Kami semua berlarian untuk keluar dari bus,"ujarnya, Senin, (1/8).
Dalam insiden itu, kata Reza, tidak ada korban satu pun. Sebelum api sempat membesar para penumpang sudah turun semua. Lalu mobil pemadam kebakaran datang untuk memadamkan api.
Di tempat terpisah Wakasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Kristanto mengatakan, pihaknya masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Namun dugaan sementara, kebakaran disebabkan korsleting pada mesin bagian belakang bus tersebut. "Penyebab pasti belum diketahui, kami akan terus melakukan penyelidikan," katanya.