REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI – Warga Desa Bojong Asih, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi digemparkan dengan penemuan ganja yang terdapat di dalam truk, Ahad (25/9).
Jumlah ganja yang terdapat di dalam kendaran jenis Fuso tersebut hampir setengah dari kapasitas truk. "Warga curiga dengan isi truk," ujar Kepala Desa Bojong Asih, Heri Suheri, kepada wartawan. Kecurigaan tersebut langsung dilaporkan kepada Polsek Parakansalak.
Setelah dilakukan pengecekan, kata Heri, diketahui bahwa barang yang ada di dalam truk adalah ganja. Ganja tersebut ditutupi dengan kelapa agar tidak terlihat. Menurut Heri, truk tersebut berada di salah satu rumah kontrakan. Namun sayangnya, pemilik atau sopir truk tersebut diperkirakan telah melarikan diri.
Heri mengungkapkan, ganja kering tersebut dikemas dalam sebanyak 15 karung. Berat dari ganja kering itu belum bisa dipastikan, namun diperkirakan sekitar dua hingga tiga ton.
Hingga kini petugas kepolisian dari Polsek Parakansalak masih berada di lokasi kejadian. Sementara itu, Kapolres Sukabumi, AKBP Bagus Srigustian, belum bisa dikonformasi terkait penemuan ganja ini.