Sabtu 06 Aug 2022 22:48 WIB

Mabes Polri Jawab Kabar Penahanan Irjen Sambo

Tersangka kematian Brigadir J hingga saat ini baru Bharada E.

Kadiv Propam nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo.
Foto: ANTARA/Aprillio Akbar
Kadiv Propam nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar mengenai penetapan tersangka atau penahanan eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo beredar. Sambo diduga terkait kematian ajudannya Brigadir Yoshua Nofryansyah Hutabarat atau Brigadir J.

Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Nurul Azizah ketika dikonfirmasi Republika, Sabtu (6/8/2022), mengatakan belum ada informasi terkait hal tersebut. Nurul ditanya apakah Mabes akan menggelar konferensi pers terkait penetapan tersangka Irjen Sambo. "Kami belum ada info," jawabnya.

Baca Juga

Nurul juga tidak menjawab pertanyaan mengenai kebenaran apakah Irjen Sambo sudah ditangkap dan dibawa ke Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Pertanyaan Republika melalui WhatsApp tidak dibalas hingga berita ini dibuat.

Pada Rabu (3/8/2022) Tim Gabungan Khusus, bersama Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) telah menetapkan Bharada E sebagai tersangka. Penyidik menetapkan Bharada E sebagai tersangka Pasal 338 KUH Pidana juncto Pasal 55 dan Pasal 56 KUH Pidana.

Pasal tersebut berisi sangkaan atas perbuatan pembunuhan, bersama-sama dalam perbantuan, untuk melakukan pembunuhan, serta memberikan fasiltasi untuk melakukan aksi pembunuhan. Bharada E, sejak ditetapkan sebagai tersangka sudah mendekam di tahanan Rutan Bareskrim Polri. Selain Bharada E belum ada pihak lain yang ditetapkan tersangka.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement