Senin 26 Sep 2022 19:40 WIB

Syeikh Yusuf Al-Qaradawi Berpulang, Fadli Zon: Kita Kehilangan Ulama Besar

Yusuf al-Qaradawi dinilai sebagai ulama yang tegas dan berani.

Syekh Yusuf al-Qaradawi
Syekh Yusuf al-Qaradawi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus Partai Gerindra yang juga anggota DPR RI Fadli Zon menyampaikan rasa dukanya atas meninggalnya Yusuf al-Qaradawi. Ia mengatakan, umat telah kehilangan ulama besar.

"Innalillahi wainnailaihi raajiun. Kita kehilangan seorang ulama besar, Syaikh Yusuf Al Qaradawi, Ketua Al-Ittihaad Al-‘Aalami li’ Ulama’il Muslimin atau Persatuan Ulama Islam Internasional. Ulama yg tegas, berani n cerdas, al Fatihah," kicau Fadli Zon lewat akun Twitter-nya.

Baca Juga

Fadli Zon pun mengunggah sejumlah pertemuannya dengan Al-Qaradawi.  

Ulama yang dikenal dekat dengan gerakan Ikhwanul Muslimin,Yusuf al-Qaradawi dilaporkan meninggal dunia, Senin (26/9/2022). Seperti dilansir dalam al-Arabiya, konfirmasi Yusuf al-Qaradawi meninggal tertulis di akun resmi miliknya.

"Kami berdoa semoga Allah mengangkat derajatnya setingginya dan bergabung bersama yang mulia Nabi Muhammad SAW, orang-orang yang benar serta para syuhada orang orang-orang saleh," demikian keterangan di akun Twitter al-Qadarawi yang berbahasa Arab.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement