Jumat 30 Sep 2022 20:05 WIB

Sindir Para Pengguna Narkoba, Jamrud Rilis Single 'Autopsi'

Jamrud menyebut single 'Autopsi' membawa cerita pilu untuk para personelnya.

Aksi band Jamrud saat konser Jamrud Perspective di Studio Sepat 72, Jakarta, Rabu (24/11/2021). Konser yang digelar untuk merayakan 25 tahun jamrud berkarya tersebut dilakukan secara daring dan luring serta sekaligus untuk meluncurkan lagu terbaru berjudul Arogan dan Ea Eo. Jamrud meluncurkan single baru berjudul Autopsi.
Foto: ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Aksi band Jamrud saat konser Jamrud Perspective di Studio Sepat 72, Jakarta, Rabu (24/11/2021). Konser yang digelar untuk merayakan 25 tahun jamrud berkarya tersebut dilakukan secara daring dan luring serta sekaligus untuk meluncurkan lagu terbaru berjudul Arogan dan Ea Eo. Jamrud meluncurkan single baru berjudul Autopsi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grup band Jamrud bersama SRN Entertainment merilis single berjudul "Autopsi". Liriknya menyinggung soal pengguna narkoba hingga kritik sosial.

"Kami melihat lagu 'Autopsi' ini memiliki pengalaman yang relate dengan kehidupan orang-orang di luar sana, terutama pada bagian reff yang memberikan tanda tanya," kata Andi selaku Head of Label SRN Entertainment dikutip dari siaran resminya yang diterima Antara di Jakarta, Jumat (30/9/2022).

Baca Juga

Andi mengatakan pihaknya berharap dari lirik lagu tersebut dapat dinikmati dan dipahami oleh para pendengar Jamrud. Pemilihan lagu "Autopsi" juga dikabarkan mempunyai sejarah perjalanan yang cukup pedih bagi para personil grup band tersebut.

Single yang terdapat dalam album Perspective ini rupanya memiliki makna yang mendalam, terutama bagi gitaris Azis MS. Jamrud kehilangan dua personelnya, yaitu Fitrah Alamsyah (gitaris) dan Sandi Handoko (drummer), pada 1999.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement