Kamis 29 Dec 2022 08:30 WIB

Pecinta Kuliner Menikmati Cita Rasa Festival Makanan Riyadh

Lebih dari 200 restoran menyajikan berbagai makanan.

Rep: Zahrotul Oktaviani / Red: Agung Sasongko
Komisi Seni Kuliner Arab Saudi akan menyelenggarakan edisi kedua festival Saudi Feast Food di Riyadh, Selasa (13/12/2022). Festival ini direncanakan akan berlangsung hingga 29 Desember 2022.
Foto: Saudi Gazette
Komisi Seni Kuliner Arab Saudi akan menyelenggarakan edisi kedua festival Saudi Feast Food di Riyadh, Selasa (13/12/2022). Festival ini direncanakan akan berlangsung hingga 29 Desember 2022.

REPUBLIKA.CO.ID,RIYADH -- Festival Pesta Makanan Saudi di Riyadh menampilkan masakan otentik dari seluruh Kerajaan. Kegiatan yang diadakan hingga 29 Desember ini diselenggarakan oleh Otoritas Seni Kuliner, yang juga menampilkan kegiatan rekreasi, budaya dan pendidikan dari seluruh wilayah Kerajaan.

Lebih dari 200 restoran menyajikan berbagai makanan dan minuman di acara tersebut. Koki lokal dan internasional juga dihadirkan untuk menunjukkan keahlian mereka melalui Kompetisi Sofra.

Baca Juga

Salah satu peserta, Um Mohammed Al-Taimani dari Al-Jouf, dengan bangga menampilkan rasa dari wilayah utara. Al-Jouf disebut memiliki warisan yang mendalam dari makanan yang berbeda, seperti makanan Al-Samh, sepiring Tammaj, Al-Malehi, Asidah Al-Samh dan teh jeruk, yaitu teh yang dibuat dari buah jeruk.

“Jika Anda menginginkan makanan terbaik, mereka ada bersama kami seperti produk zaitun dan madu terbaik. Saya senang berada di Riyadh untuk menyebarkan budaya kami,” katanya dikutip di Arab News, Kamis (29/12).

Pada bagian palem dan kurma di festival ini, ditampilkan produk-produk interaktif dari seluruh Kerajaan. Festival ini juga menyambut anak-anak dengan area khusus untuk kegiatan interaktif, termasuk bagian hewan ternak seperti kelinci dan domba.

Badriya Al-Mutairi adalah pelatih bersertifikat yang ikut serta dalam festival untuk mengajari anak-anak tentang kerajinan tradisional seperti tenun Al-Sadu, adat istiadat dan tradisi.

“Kami mengajarkan adab kepada anak-anak, seperti mencium kepala orang dewasa dan cara menuangkan kopi arab, karena hidup tidak hanya tentang handphone dan teknologi tetapi anak harus belajar adat arab agar pondasi arab tidak hilang," ujar dia.

Ia pun menyebut sempat terkejut saat melihat beberapa anak yang datang dengan pengetahuan tentang tradisi Arab. Ia pun menyadari jika anak-anak ini memiliki kakek atau nenek yang tinggal bersama mereka di rumah.

Empat lokakarya juga diadakan di festival tersebut, di mana para ahli mendemonstrasikan metode memasak yang inovatif. Di sisi lain, para mixologist berupaya menunjukkan teknik pembuatan minuman.

Pusat Bisnis Saudi, fasilitas pemerintah yang membantu sektor bisnis di sejumlah daerah, mengikuti Saudi Feast Food Festival. Mereka berusaha membantu para juru masak mengubah hasrat mereka menjadi peluang ekonomi.

“Kami mengikuti festival ini untuk membantu investor. Tujuan kami adalah agar Kerajaan Arab Saudi menjadi yang terdepan dalam kelancaran layanan pemerintah yang diberikan di sektor bisnis. Kami membantu individu memulai bisnis dan membantu mereka dengan studi kelayakan, biaya perdagangan, lisensi, dan entitas mana yang harus mereka daftarkan,” kata Direktur cabang Dammam dari Pusat Bisnis Saudi, Abdullah Saleh.

Salah satu perusahaan yang ikut serta dalam festival tersebut adalah 9/10, yang membantu keluarga lokal mulai bekerja di industri tersebut. Sebanyak enam stand disiapkan bagi keluarga produktif untuk menjual produknya.

"Kami tidak mengambil keuntungan apapun. Sebaliknya, ini adalah inisiatif yang disediakan oleh Dana Sumber Daya Manusia. Kami di sini jika ada keluarga produktif yang ingin berpartisipasi bersama kami," ucap Manajer produk 9/10, Amer Al-Assaf.

VIP dengan tiket khusus memiliki akses ke area perhotelan khusus. Di dalamnya ditawarkan kurma dan pesta yang disiapkan oleh sekelompok koki internasional dan lokal, menggunakan bahan-bahan lokal yang terinspirasi oleh budaya Kerajaan.  

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement