Jumat 12 May 2023 07:37 WIB

Bangun Tidur Malah Lelah? Atasi dengan Tips Sederhana Ini

Bukannya merasa segar, Anda mungkin justru lelah setiap bangun tidur saat pagi.

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Seorang wanita merasa lelah saat bangun tidur (ilustrasi). Ada beberapa tips sederhana untuk membantu mengurangi kelelahan dalam kehidupan sehari-hari.
Foto: ww.freepik.com
Seorang wanita merasa lelah saat bangun tidur (ilustrasi). Ada beberapa tips sederhana untuk membantu mengurangi kelelahan dalam kehidupan sehari-hari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bangun pagi seharusnya menjadi momen menyenangkan bagi tubuh karena baru saja beristirahat sepanjang malam. Namun sebagian dari Anda mungkin justru merasa lelah saat bangun pagi. Jika mengalami itu, tenang, Anda tidak sendirian.

Di Inggris, hampir dua pertiga wanita bangun dengan perasaan lelah, terlepas dari berapa lama mereka tidur. Sementara pada kalangan pria di Inggris, hanya separuh pria yang mengalami masalah tersebut. Hal ini berdasarkan survei YouGov. Terlebih lagi, 81 persen wanita yang disurvei mengatakan kelelahan mereka memengaruhi aktivitas sehari-hari.

Baca Juga

Kelelahan hebat juga bisa dialami selama siklus menstruasi. Wanita di Inggris kehilangan rata-rata lima bulan tidur dalam hidup mereka karena ketidaknyamanan, kecemasan dan ketakutan saat menstruasi. Lebih dari dua dari tiga (69 persen) wanita menderita gangguan tidur, menurut jajak pendapat baru-baru ini oleh Essity.

Konsultan diet Jenaed Brodell berbagi tips sederhana untuk membantu mengurangi kelelahan dalam kehidupan sehari-hari, seperti dikutip dari laman Huff Post, Kamis (11/5/2023):

1. Bergerak atau olahraga

Mungkin terasa kontraproduktif untuk berolahraga saat Anda merasa mengantuk, tetapi penelitian menunjukkan bahwa olahraga teratur sebenarnya dapat mengatasi kelelahan. Ada banyak manfaat lain dari olahraga termasuk melepaskan endorfin yang membuat kita merasa nyaman, mengatur respons stres, dan meningkatkan konsentrasi. Pilih bentuk gerakan atau olahraga yang disukai.

2. Luangkan waktu untuk diri sendiri

Menurut Jenaed, menghabiskan bahkan hanya 10 menit pada pagi hari untuk berhenti sejenak dan meluangkan waktu bagi diri sendiri akan sangat bermanfaat. Itu adalah cara yang bagus untuk memulai hari dengan perasaan berenergi dan membumi.

“Anda bisa meditasi, menulis jurnal, atau mungkin membaca buku, temukan apa yang membuat Anda merasakan yang terbaik,” kata dia.

3. Ciptakan kebiasaan tidur yang baik

Cobalah untuk membatasi semua penggunaan layar setidaknya 30 menit sebelum tidur. Ritme sirkadian menyukai rutinitas. Jadi menjaga jadwal tidur yang sama dapat membantu merasa lebih berenergi pada siang hari dan membuat Anda mengantuk pada malam hari. Persiapkan diri untuk tidur nyenyak dan menyegarkan, agar memberi kesegaran keesokan paginya.

4. Mengonsumsi kafein dengan bijak

Coba untuk menahan konsumsi kafein sampai tepat sebelum tugas terpenting pada satu hari untuk mencapai hiperfokus saat Anda sangat membutuhkannya. Jika ingin memastikan hal itu tidak memengaruhi kualitas tidur, usahakan untuk menjaga waktu kafein lebih awal pada hari itu.

5. Makan untuk tidur

Diet seimbang bermanfaat untuk kesehatan secara keseluruhan, tidak terkecuali untuk tidur. Nutrisi tertentu seperti magnesium dan vitamin B diketahui meningkatkan kualitas tidur dengan mengatur melatonin.

Mengonsumsi makanan kaya magnesium seperti sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan dan biji-bijian, atau makanan tinggi vitamin B seperti ikan, telur, dan polong-polongan, dapat membantu meningkatkan kadar untuk mendukung produksi melatonin. Apabila merasa lelah terus-menerus meskipun telah berupaya untuk meningkatkan tingkat energi, ada baiknya konsultasi dengan dokter. Sebab banyak kondisi kesehatan mendasar yang dapat menyebabkan kelelahan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement