Jumat 26 Jan 2024 22:15 WIB

Prabowo Dapat Dukungan dari 4.000 Pengacara AAIB

Mertua Kaesang Pangarep, Sofiatun Gudono juga ikut memberikan dukungan.

Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto memberikan pidato dalam acara Deklarasi Nasional Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (26/1/2024). Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) resmi mendukung serta turut memperjuangkan pasangan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.
Foto: Republika/Prayogi
Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto memberikan pidato dalam acara Deklarasi Nasional Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (26/1/2024). Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) resmi mendukung serta turut memperjuangkan pasangan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto kembali menerima dukungan dari sekitar 4.000 pengacara dari Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) pimpinan Otto Hasibuan di Jakarta, Jumat (26/1/2024). Dalam acara itu, beberapa praktisi non pengacara dan akademisi non hukum turut hadir, termasuk di antaranya mertua Kaesang Pangarep, Sofiatun Gudono.

Sofiatun yang berdiri di barisan kursi terdepan pun berdiri saat namanya dipanggil oleh Otto Hasibuan dan Prabowo saat acara deklarasi. Dalam acara itu, Otto mewakili Aliansi Advokat Indonesia Bersatu menyampaikan dukungannya kepada pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Kelompok pengacara itu berkomitmen membantu Prabowo-Gibran menang satu putaran pada Pilpres 2024.

Baca Juga

 

Usai mendengar deklarasi itu, Prabowo menyampaikan terima kasih kepada para pengacara yang hadir. “Saya tambah semangat mendapat dukungan dari saudara sekalian,” kata Prabowo Subianto yang langsung disambut riuh tepuk tangan pendukungnya.

Di lokasi yang sama, selepas acara deklarasi, Otto Hasibuan menyampaikan seorang advokat bebas untuk menunjukkan sikap politiknya karena dia sebagai seorang individu mempunyai hak politik yang dijamin oleh undang-undang.

“Sebagai individu warga negara, dia bebas menentukan pilihannya memberikan dukungannya kepada salah satu calon yang dia yakini menjadi seorang pemimpin,” kata Otto Hasibuan.

Dalam acara itu, Otto Hasibuan tidak hanya memimpin pernyataan dukungan ribuan pengacara, tetapi juga mempertemukan Prabowo dengan Wilfrida Soik, mantan pekerja migran Indonesia yang pernah terancam hukuman mati saat dia bekerja di Malaysia.

Otto menceritakan saat itu Prabowo ikut mengadvokasi agar Wilfrida bebas dari jerat hukuman mati, salah satunya dengan menyediakan pendamping hukum untuk perempuan asal Atambua, Nusa Tenggara Timur itu. Otto mewakili Aliansi Advokat Indonesia Bersatu memberikan penghargaan Tokoh Pro Bono Indonesia kepada Prabowo karena Prabowo diyakini tulus dan ikhlas memberi fasilitas pengacara buat Wilfrida.

Otto pun memberikan patung Cicero, yang merupakan salah satu ikon pemikir hukum, kepada Prabowo Subianto. Prabowo selepas mendapat penghargaan itu menyampaikan pengacara yang membela Wilfrida lebih pantas diberi gelar Pro Bono.

“Dia tidak mau terima bayaran karena begitu dia pelajari masalahnya, dia tahu Wilfrida ini tidak bersalah,” kata Prabowo.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement