Hakim Agung Gazalba Saleh usai pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK beberapa waktu lalu.

KPK Tahan Hakim Agung Gazalba Saleh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menahan Hakim Agung, Gazalba Saleh pada Kamis (8/12/2022). Dia ditahan sebagai tersangka kasus dugaan suap penanganan perkara di Mahkamah Agung (MA)."Ditahan selama 20 hari pertama mulai dari 8 Desember 2022 sampai 27 Desember 2022," kata Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis.Johanis...