Gempa. Ilustrasi

Gempa Dangkal Berkekuatan 5,3 SR Guncang MalangĀ 

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Wilayah Malang Raya kembali diguncang gempa berkekuatan 5,3 SR. Gempa ini terjadi sekitar pukul 09.21 WIB, Jumat (22/10). Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa terjadi pada kedalaman 33 kilometer (km). Adapun arahnya sekitar 78 km barat daya Kabupaten Malang, Jawa Timur (Jatim). Lebih tepatnya, pada titik 8,84 LS dan 112,51 BT.    Kepala Stasiun Geofisika, BMKG...