Rabu 20 Jul 2022 01:00 WIB

Bagian Tubuh Ini Terasa Nyeri pada 1 dari 5 Orang yang Kena Omicron

Nyeri di bagian tubuh tertentu merupakan salah satu gejala kunci omicron.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Ilustrasi SARS-CoV-2 varian omicron. Orang yang terinfeksi omicron cukup banyak yang mengalami nyeri punggung.
Foto:

Belum diketahui mengapa sebagian pasien Covid-19 bisa mengalami gejala nyeri punggung. Namun, kemunculan gejala ini mungkin berkaitan dengan peradangan yang disebabkan oleh Covid-19.

photo
Beda gejala infeksi varian omicron dan delta. - (Republika)

Selain sebagai gejala Covid-19, VaccineWork mengungkapkan bahwa nyeri punggung juga banyak dikeluhkan dalam kasus long Covid. Faktanya, nyeri punggung lebih dulu dikeluhkan sebagai gejala long Covid dibandingkan gejala Covid-19.

Berdasarkan data, nyeri punggung pertama kali teridentifikasi sebagai gejala long Covid pada 2020. Gejala nyeri punggung ini juga mendominasi di antara gejala-gejala long Covid lain.

"Dengan banyaknya (pasien) yang mengalami keterbatasan dan harus meninggalkan pekerjaan mereka karena (nyeri) itu," ungkap VaccineWork.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement