Jumat 04 Jun 2010 02:50 WIB

Polri Akan Konfrontir Gayus Dengan Perusahaan yang Menyuapnya

Rep: C01/ Red: Budi Raharjo
Gayus H Tambunan
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Gayus H Tambunan

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Gayus Halomoan Tambunan segera dikonfrontasi dengan empat perusahaan yang diduga menjadi penyuplai dana ke rekeningnya. Konfrontasi tersebut dinilai dapat memperjelas aliran dana Gayus.

''Nanti akan dibikin berita acara konfrontasi untuk klarifikasi,'' janji Kabareskrim Polri, Komjen Pol Ito Sumardi, usai penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan terhadap Laporan Keuangan Polri Tahun 2009 di Kantor Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Jakarta, Kamis (3/6).

Lebih lanjut, Ito mengatakan, konfrontasi tersebut dibutuhkan untuk mengetahui di mana lokasi penyerahan transaksi tersebut, siapa yang menyaksikannya, dan lewat mana pengiriman transaksi tersebut. Seperti diketahui, tim satuan khusus penanganan mafia hukum Polri saat ini telah menyidik empat perusahaan yang diduga mengalirkan dana ke rekening mantan pegawai pajak itu.

Empat perusahaan tersebut yaitu PT Surya Alam Tunggal Sidoarjo, PT Dowell Anadrill Schlumberger, PT Excelcomindo, dan PT Indocement. Untuk sementara, Polri masih memanggil saksi-saksi dari empat perusahaan tersebut untuk diperiksa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement