Ahad 06 Feb 2011 09:39 WIB

Hillary Clinton: AS Dukung Transisi Politik Mesir

Hillary Clinton
Hillary Clinton

REPUBLIKA.CO.ID,KAIRO - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Hillary Clinton, mendukung transisi politik di Mesir yang dipimpin oleh wakil presiden baru. Namun utusan khusus Amerika untuk Mesir, Frank Wisner, mengatakan bahwa Presiden Hosni Mubarak harus tetap memangku jabatan agar transisi itu berhasil.

Di hadapan konferensi keamanan di Munich pada Sabtu (5/2), Wisner mengatakan bahwa Mubarak diperlukan untuk mendorong perubahan. Berbicara lewat sambungan video, dia mengatakan peran Mubarak sangat penting.

Dalam komentarnya pada konperensi itu, Hillary menekankan bahwa sebuah transisi damai mungkin akan makan waktu. ''prinsipnya sangat jelas. Namun, rincian operasionalnya sangat sulit,'' katanya.

Wapres Mesir, Omar Suleiman, bertemu dengan anggota-anggota oposisi pada Sabtu (5/2). Mereka membahas rencana-rencana membentuk pemerintahan semengara. Omar yang kemungkinan memimpin pemerintahan sementara tersebut.

Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan bahwa akan ada perubahan di Mesir. Perubahan itu harus berlangsung damai. Sementara PM Inggris David Cameron mengatakan tak ada stabilitas di Mesir dan tak akan ada stabilitas sampai adanya perubahan, reformasi dan transisi.

sumber : voanews.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement