Rabu 16 Feb 2011 12:05 WIB

Menag: Penyerangan di Pasuruan Bukan Soal Agama

Rep: Yogie Respati/ Red: Didi Purwadi
Suryadharma Ali
Suryadharma Ali

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Menteri Agama, Suryadharma Ali, menyatakan penyerangan terhadap pondok pesantren Al Ma'hadul Islam Yayasan Pesantren Islam (Yapi) di Pasuruan merupakan tawuran. Hal itu diungkapkannya seusai menghadiri peluncuran buku 'Pemilihan Spekulatif, Mengungkap Fakta Seputar Pemilu 2009' di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (16/2).

"Saya dapat informasi itu bukan soal agama, tapi tawuran biasa," tegas Suryadharma.

Surydharma menjelaskan penyerangan di Pasuruan terjadi ketika santri bermotor pulang dari Singosari, Malang. Mereka kemudian berpapasan dengan santri Yayasan Pondok Pesantren Islam (YAPI) sedang bermain bola.

"Kemudian mereka ejek-ejekan soal biasa lalu tawuranlah. Mudah-mudahan hal ini bisa diselesaikan dan pihak kepolisian sedang menangani ini," kata Suryadharma.

Pada Selasa (15/2), YAPI diserang oleh massa. Empat orang santri mengalami luka-luka.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement