REPUBLIKA.CO.ID,TRIPOLI - Pemimpin Libya, Muammar Gaddafi, muncul di sebuah hotel di Tripoli pada Selasa (8/3) malam. Hotel tersebut menjadi tempat banyak wartawan asing tinggal selama meliputi aksi demonstrasi yang berubah menjadi aksi pemberontakan di Libya tersebut.
Gaddafi mengepalkan tinjunya di udara sebagai unjuk tantangan. Dia tidak menanggapi dengan segera pertanyaan wartawan ketika ia berjalan melalui lobi Hotel Rixos yang dipenuhi dengan wartawan.
Gaddafi yang mengenakan mantel panjang warga cokelat dan tutup kepala berekor ciri khasnya. Dia tidak memberi tanda-tanda adanya tekanan yang sekarang sedang menggerogoti pemerintah empat dasa warsanya. Dia seperti tidak menyaksikan bagian-bagian besar dari negara Afrika utara itu jatuh ke tangan pemberontak.
Gaddafi cukup percaya diri bahwa pemerintahannya akan bertahan. Dia datang menyambangi wartawan dengan disertai oleh salah satu dari pengawal wanitanya.