Selasa 03 Jul 2018 22:02 WIB

Peminum Kopi Cenderung Berumur Panjang, Ini Rahasianya

Para ahli meyakini biji kopi memiliki senyawa yang membuat peminum berumur panjang

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Perempuan meminum secangkir kopi.
Foto: pixabay
Perempuan meminum secangkir kopi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada cukup banyak bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa kopi memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh. Salah satu khasiat yang diyakini ada dalam kopi adalah kemungkinan untuk memperpanjang umur.

Salah satu bukti ilmiah telah diungkapkan dalam jurnal JAMA Internal Medicine. Dalam jurnal tersebut dijelaskan bahwa sebuah penelitian telah dilakukan terhadap partisipan berusia 38-73 tahun yang berasal dari Inggris, Skotlandia dan Wales. Hasil penelitian selama 10 tahun menunjukkan bahwa orang-orang yang terbiasa minum dua atau tiga gelas kopi per hari memiliki risiko kematian 12 persen lebih rendah dibandingkan yang bukan peminum kopi.

Kecenderungan ini berlaku bagi semua peminum kopi, termasuk peminum kopi yang sensitif terhadap kafein. Risiko kematian yang lebih rendah juga didapati pada peminum kopi tidak berkafein (decaffeinated coffee).

Temuan serupa juga didapatkan tim peneliti asal Amerika. Tim peneliti menemukan bahwa konsumsi kopi berkaitan erat dengan risiko kematian dini yang lebih rendah pada laki-laki dan perempuan dewasa keturunan Amerika, Jepang-Amerika, Latin serta kulit putih. Tak hanya itu, kebiasaan minum kopi setiap hari juga berkaitan dengan risiko stroke dan diabetes tipe 2 yang lebih rendah.