Kamis 01 Dec 2011 10:06 WIB

Masuk Rekor Muri, PMI Solo Rekrut 10.000 Relawan

Rep: Edy Setiyoko/ Red: Chairul Akhmad
Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Solo bakal mengukir prestasi prestisius. Dalam mencanangkan peringatan Hari Relawan PMI pada 26 Desember mendatang, PMI merekrut 10.000 relawan. Momen ini akan didaftarkan dalam Museum Rekor Indonesia (Muri).

Ketua PMI Cabang Solo, Susanto Tjokrosukarno, mengatakan puncak peringatan nasional Hari Relawan PMI 2011 bakal digelar di Solo, 24-26 Desember. Kegiatan Hari Relawan PMI 2011 dipusatkan di Stadion Manahan, dan Taman Balekambang.

Beragam kegiatan digelar seperti, pameran, olahraga dan permainan yang melibatkan anak-anak, pelajar, mahasiswa, kaum ibu, aktivis kesehatan, dan relawan. Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla (JK) dijadwalkan hadir.

Kegiatan yang tak kalah menarik adalah PMI bakal merekrut 10.000 relawan. ''Masyarakat yang ingin bergabung dengan PMI dalam kegiatan kemanusiaan, silakan mendaftarkan diri menjadi relawan PMI,'' katanya.

Pendaftaran dibuka setiap Senin-Sabtu dengan menghubungi PMI Bagian Relawan di nomor telepon (0271) 646505.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement