Selasa 24 Apr 2012 00:21 WIB

Tak Dibelikan PlayStation, Bocah Empat Tahun Bunuh Ayahnya

Ilustrasi PlayStation
Foto: AP Photo/Chris Pizzello
Ilustrasi PlayStation

REPUBLIKA.CO.ID, SAUDI -- Seorang bocah berusia empat tahun tujuh bulan di Arab Saudi, menembak ayahnya hingga tewas hanya karena sang ayah menolak membelikannya perangkat game PlayStation.

Media Arab Saudi, Harian Asharq seperti dukutip AFP, Senin (23/4) melaporkan, penolakan ayahnya yang enggan membelikan perangkat game tersebut membuatnya naik pitam. Ia lantas merebut pistol milik ayahnya dan menembakkan pistol tersebut ke kepala sang ayah. Nyawa sang ayah pun melayang seketika.

Polisi di Wilayah Jizan selatan mengatakan, penembakan itu terjadi sesaat setelah ayah bocah tersebut baru pulang dari dinas sebagai seorang polisi.

Ketika sang ayah baru membuka baju, ia meletakkan senjatanya di bawah, yang kemudian diraih oleh anaknya dan menembaknya dari jarak dekat.

sumber : AFP
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement