Ahad 08 Jul 2012 05:52 WIB

Palang Merah Amerika Bantu Nelayan Mataram

Nelayan mengangkat keranjang berisi ikan hasil tangkapan mereka. (ilustrasi).
Foto: Antara/Arief Priyono
Nelayan mengangkat keranjang berisi ikan hasil tangkapan mereka. (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Palang Merah Indonesia bekerja sama dengan Palang Merah Amerika Serikat (ARC) untuk mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi para nelayan di sepanjang pesisir pantai Lombok Barat dan Kota Mataram.

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Nusa Tenggara Barat, Mesir Suryadi, menyatakan pihaknya mendorong kerja sama dengan pihak ARC untuk membantu para nelayan agar bisa keluar dari berbagai persoalan yang menimpa mereka selama ini.

"Para nelayan yang ada di sepanjang pesisir pantai Lombok Barat dan Kota Mataram selalu menjadi korban bencana,'' kata Mesir. ''Itu terutama abrasi pantai yang menyebabkan rumah mereka hancur dan terpaksa berpindah-pindah.''

Para nelayan juga terpaksa menganggur setiap kali cuaca buruk datang. Sehingga, mereka mengalami kesulitan hidup.

Karena itu, kata Mesir, kerja sama dengan pihak ARC diharapkan bisa mendorong para nelayan lebih baik dan mandiri. Dalam kaitan itu, pihaknya telah mengadakan rapat dengan utusan ARC. Rapat juga dihadiri pengurus PMI Kota Mataram dan PMI Kabupaten Lombok Barat.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement