Jumat 05 Oct 2012 18:33 WIB

Ferdinand Legowo tak Masuk Timnas Inggris

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Karta Raharja Ucu
 Rio Ferdinand.
Foto: Reuters/Nigel Roddis
Rio Ferdinand.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Rio Ferdinand legowo dirinya tidak masuk skuat Timnas Inggris dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014. Ferdinand juga sudah memaafkan tindakan pelatih Roy Hodgson yang dianggap melecehkan dirinya.

Ya, nama palang pintu Manchester United itu tidak masuk dalam skuat 'Tiga Singa' saat menghadapi San Marino dan Polandia pada pertengahan Oktober ini. Hodgson bertahan pada keputusannya tidak membawa bek 32 tahun itu sejak Piala Eropa 2012.

"Sejak saat itu, pemain pilihan saya sudah bermain bagus, dan saya bertahan dengan para pemain itu,” kata Hodgson seperti dinukil the Sun, Kamis (5/10).

Cara Hodgson tidak memanggil mantan bek Leeds United dinilai melecehkan Ferdinand. Hodgson pun mengaku menyesal. Ferdinand dikabarkan menerima permintaan maaf Hodgson.

Arsitek 65 tahun itu mengakui telah melakukan tindakan yang salah menyangkut masa depan Ferdinand bersama the Three Lions. Sebelum Hodgson mengumumkan skuat menghadapi laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2014, Kamis (4/10), kabar tidak masuknya Ferdinand sudah tersebar di media. (baca: Lecehkan Ferdinand, Hodgson Minta Maaf).

Ferdinand tampaknya tidak ingin membuat persoalan ini berlarut-larut. Seperti dilansir the Telegraph, Jumat (5/10), Ferdinand memang belum melakukan kontak langsung dengan Hodgson. Tetapi, ia sudah memaafkan tindakan mantan pelatih yang menggantikan posisi Fabio Capello itu.

“Rio Ferdinand telah mengirimkan pesan pada Hodgson dan menerima permintaan maaf pelatih Inggris itu,” tulis the Telegraph.

sumber : the Sun/the Telegraph
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement