Sabtu 03 May 2014 08:50 WIB

Polisi Musirawas Tangkap Pembacok Teman Sekampung Hingga Tewas

Pembacokan (Ilustrasi)
Pembacokan (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MUSIRAWAS, SUMSEL -- Jajaran Kepolisian Resor Musirawas, Sumatera Selatan, berhasil mengamankan tersangka Guritno (28), warga Dusun Giriyoso, Kabupaten Musirawas karena membunuh rekan sekampungnya, Kamis (1/5).

"Korban Sahat Manik (37) tewas di tempat kejadian perkara karena dibacok secara mambabi buta oleh tersangka diduga akibat masalah asmara," kata Kepala Polres) Musirawas AKBP Chaidir di Musirawas, Sabtu (3/5).

Kronologis kejadian, katanya, tersangka menghadang korban yang sedang mengendarai sepeda motor. Tersangka membacok berkali-kali sehingga korban tak sempat membela diri dan akhirnya meninggal dunia.

Korban terluka di bagian leher, kepala bagian belakang yang cukup parah. Setelah membacok, tersangka melarikan diri, sedangkan korban sempat dilarikan ke Puskesmas Jaya Loka untuk divisum.

Polisi melakukan olah TKP dan membawa mayat korban dari puskesmas hingga rumah keluarganya di Dusun Giriyoso.

Beberapa saksi mata memberikan keterangan kepada polisi bahwa perbuatan tersangka itu di luar dugaan sehingga menewaskan rekan sekampungnya. Polisi melakukan pengejaran terhadap tersangka dan keesokan harinya, Jumat (2/5), sekitar pukul 00.15 WIB, tersangka berhasil diringkus di rumah kerabatnya.

Polisi mengamankan tersangka dan barang bukti berupa sebilah parang di Mapolres Musirawas untuk proses hukum lebih lanjut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اٰمِنُوْا بِاللّٰهِ وَرَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْ نَزَّلَ عَلٰى رَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ ۗوَمَنْ يَّكْفُرْ بِاللّٰهِ وَمَلٰۤىِٕكَتِهٖ وَكُتُبِهٖ وَرُسُلِهٖ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلٰلًا ۢ بَعِيْدًا
Wahai orang-orang yang beriman! Tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Al-Qur'an) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.

(QS. An-Nisa' ayat 136)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement