Sabtu 10 May 2014 00:45 WIB

KPK Geledah Kantor Bupati Bogor Selama 11 Jam

Rep: c76/ Red: Bilal Ramadhan
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

REPUBLIKA.CO.ID, CIBINONG-- Kurang lebih 11 jam tim KPK melakukan pemeriksaan ruangan di kantor dinas Bupati Bogor, Dinas Pertanian dan Kehutanan serta dinas tata ruang kabupaten bogor. KPK dengan menggunakan 7 mobil Innova serta 2 mobil Avanza membawa barang bukti menyangkut kasus RUTP bupati Kabupaten Bogor ini.

Penggeledahan yang berlangsung dari pukul 03.00 hingga 14.30 WIB ini membawa barang bukti yang di kemas rapih di dalam dus serta tas koper yang berisikan berkas berkas serta file dalam hardisk. "Kami tidak bisa menyebutkan file dan berkas apa saja, itu wewenang KPK," tambahnya.

Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan juru bicara dinas kabupaten bogor menyatakan dinas kabupaten bogor secara materi dan subtasi tidak ingin mencampur adukan dan mengintervensi dan menyerahkan sepenuhnya kepada KPK.

Pada hari itu juga setelah waktu salat jumat sejumlah SKPD dimintakan untuk datang ke kantor Bupati Kabupaten Bogor salah satunya yang terlihat  yaitu PDAM Hadi Asmad, Assisten  Administrasi Beni Delyuzar, Rajab Tampu Bolon dirut PT PPE, Oetje Subagja Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dan Dinas  Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Bogor yang datang untuk melakukan pendampingan saat penggeledahan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement