REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Akun Komunitas Anti Islam terus menebar kebencian akan agama. Tulisan dan foto yang dimuat selalu bernada provokatif.
Bahkan, tak hanya Islam. Dalam tulisan lain, pemilik fan page itu pun menghina tuhan agama lain. Siapa dan apa tujuan akun tersebut?
Dalam keterangannya, akun itu dibuat pada 9 Juni 2008. Namun jika ditelisik lebih jauh, akun itu tak aktif sejak pertama kali dibuat.
Akun itu mulai beraktivitas sejak pada 29 September 2014 pukul 21.00. Aktivitas pertama yang dilakukan adalah mengganti foto profil dengan logo anti-Islam yang sekarang digunakan.
Pada hari yang sama, akun itu langsung mengganti cover foto dengan gambar yang hinaan terhadap Islam. Setelah itu, barulah akun itu aktif menyebarkan informasi berisi kebencian terhadap Islam.
Posting-an pertama yang diunggah langsung menuding Islam sebagai agama yang tak jelas.
"AGAMA ISLAM TIDAK JELAS
islam tidak sadar telah menaruh kemunafikan di dalam tubuhnya sendiri. kata tiada tuhan selain allah, sama halnya hancurkan bakarlah dan sirnakan alquran, sebab kitab islam itu anti tuhan," tulis akun itu.
Pada bagian lain, akun itu juga memprovokasi agama lain.
"Nasrani kenapa tuhannya pake K**** doank ya.. apa gak kedinginan tuh... bingun ane.. YESUS itu tuhan apa Manusia..??" tulis administrator akun itu pada Kamis (9/10).
Jadi, jelas kalau tujuan akun itu hanya ingin memecah belah kerukunan umat beragama di Indonesia. Antara lain dengan memancing kemarahan umat Islam melalui informasi provokatif.
Lalu, bagaimana sikap kita? Apakah ikut terprovokasi atau bisa menyikapinya dengan bijak?