Rabu 27 May 2015 04:43 WIB

Ahok Berencana Rombak Lagi Pejabat Pemprov

Rep: c11/ Red: Taufik Rachman
Gubernur DKI Jakarta Ahok.
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku belum puas dengan kinerja sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI. Basuki pun berencana untuk merombak perjabat di lingkungan Pemprov DKI.

"Juni mungkin kita akan ada perombakan," kata Ahok sapaan akrab Basuki di Balai Kota Jakarta, Selasa (27/5).

Ia mengatakan akan melantik beberapa pejabat baru di tingkat eselon dua. Sementara untuk nama-nama yang akan dipilihnya nanti masih belum dapat ditentukan, pencopotan jabatan hingga kini masih dalam proses.

"Saya lagi tunggu hasil tes orang eselon tiga yang mau naik eselon dua. Kalau mereka itu cukup bagus saya lebih baik coba orang baru daripada kasih orang lama kayaknya 2,5 tahun terus menerus begitu aja," papar mantan Bupati Belitung Timur ini.

Sebelumnya terdapat 57 pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI eselon III dan IV mengalami demosi atau pemindahan jabatan ke yang lebih rendah.

"Kalau dia (pejabat) disini cuma mau nyolong mending kita usir. Kita staff kan kalau distaff kan dia masih main kita akan cabut (jabatannya)," kata  Basuki.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement