Sabtu 19 Sep 2015 14:00 WIB

PKS Tolak Kenaikan Tunjangan Pejabat

Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini
Foto: dok. PKS
Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA --  Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini menegaskan, PKS menolak rencana kenaikan tunjangan bagi pejabat negara seperti presiden, anggota DPR, dan pejabat lembaga tinggi negara lainnya dalam APBN Perubahan 2015.

"Fraksi PKS DPR RI menyatakan rencana kenaikan tunjangan pejabat negara tidak usah dilanjutkan atau dibatalkan dan alangkah eloknya tunjangan tersebut dialihkan untuk meningkatkan daya beli masyarakat," katanya di Jakarta, Sabtu (19/9).

Dia menjelaskan alasan penolakan itu adalah pertama, saat ini kondisi perekonomian negara yang semakin terpuruk. Ekonomi rakyat semakin sulit imbas dari pelemahan rupiah dan pelambatan ekonomi.

Berdasarkan keadaan tersebut, menurut dia, tidak tepat dan tidak pantas jika rencana kebijakan kenaikan tunjangan bagi pejabat negara tersebut dilanjutkan.

"Kami menilai tidak tepat dan tidak elok jika rencana kebijakan kenaikan tunjangan bagi pejabat negara tersebut dilanjutkan di saat kondisi ekonomi Indonesia yang sedang terpuruk," ujarnya.

Alasan kedua, menurut Jazuli, tidak tepat menghabiskan energi untuk meributkan kenaikan tunjangan pejabat negara saat ini. Karena yang penting dan mendesak adalah menyelamatkan perekonomian negara dan meningkatkan daya beli masyarakat.

"

Apalagi data BPS terkini merilis jumlah rakyat miskin bertambah 860 ribu, sementara pemutusan hubungan kerja (PHK) mencapai 30 ribu orang," tegasnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement