Kamis 19 May 2016 07:00 WIB

Perumnas Bangun 6 Tower Rusunami Berkelas Hotel Bintang Tiga

Rep: Maspril Aries/ Red: Achmad Syalaby
Penandatanganan MoU Rusunami oleh Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin (berbaju putih)
Foto: Republika/Maspril Aries
Penandatanganan MoU Rusunami oleh Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin (berbaju putih)

REPUBLIKA.CO.ID,PALEMBANG --- Perum Perumnas akan membangunan rumah susun milik (rusunami)  bertaraf  hotel bintang tiga di kawasan Jakabaring Sport City (JSC), Palembang yang sebelum dihuni pemiliknya akan dimanfaatkan sebagai wisma atlet untuk Asian Games XVIII – 2018.

Untuk pembangunan rusunami di kawasan terpadu hunian wisma atlet JSC, dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Direktur Utama (Dirut) Perumnas Himawan Arief Sugoto dengan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin pada Rabu (18/5).

Penandatanganan tersebut juga dilanjutkan penandatanganan perjanjian kemitraan antara Direktur Utama Bank Sumselbabel Muhammad Adil dengan Direktur Pemasaran Perumnas Muhammad Nawir. 

Di atas lahan seluas 5 hektare Perumnas akan membangun 6 tower rusun wisma atlet dengan 23 lantai. Kawasan hunian terpadu ini dapat menampung 2.600 atlet yang berlaga di Asian Games pada 2018. Menurut Himawan Arief pembangunannya akan dimulai akhir Mei 2016. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement