Kamis 01 Sep 2016 13:07 WIB

Jokowi Minta OJK dan BI Dukung UMKM

Perajin UKM (ilustrasi)
Foto: nenygory.wordpress.com
Perajin UKM (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) untuk bisa mendorong perkembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Tanah Air, yang salah satunya melalui teknologi keuangan digital.

"Baik yang berkaitan dengan regulasi-regulasi mengenai microfinance, mengenai financial technology (fintech) , mengenai colateral untuk usaha-usaha mikro," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (1/9).

Menurut Presiden, jumlah usaha mikro di Tanah Air begitu banyak sehingga sangat penting bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat. Pemerintah meyakini jika UMKM didukung oleh fasilitas inklusi keuangan dan teknologi digital secara mumpuni, maka sektor tersebut semakin kuat.

"Kalau kita bisa menginjeksi, memberikan kecepatan itu, akan kelihatan dalam pertumbuhan ekonomi kita," kata Jokowi.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement