REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat Maman Abdurrachman optimistis kontingen Jawa Barat akan menjadi juara umum dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX yang akan dilaksanakan pada September 2016.
"Kalau menurut laporan KONI, semua yang berhubungan dengan PON terus dipersiapkan dan sesuai target Jabar kahiji, Insya Allah bisa juara umum," kata Maman Abdurrachman di Bandung, Kamis (7/5).
Ia mengatakan, seluruh cabang olahraga yang akan dipertandingkan terus dipersiapkan dalam menghadapi ajang olahraga terbesar tingkat nasional ini.
"Jadi setiap atlet di seluruh cabang olahraga terus ditempa, baik melalui pemusatan latihan ataupun tanding uji coba. Dan terus dilakukan penyempurnaan," kata dia.
Ketika ditanyakan tentang cabang olahraga apa saja yang disiapkan untuk meraih medali emas, ia mengatakan belum mengetahui secara pasti. "Hal itu enggak akan dikasih tahu dong, ini kan menyangkut strategi," katanya.
Ia akan terus mendukung upaya peningkatan kemampuan atlet Jabar yang akan bertanding dalam PON 2016. "Salah satu dukungan dari kami ialah melalui sisi anggaran," kata dia.
Walaupun tidak merinci, Maman mengatakan pada tahun ini pihaknya menyetujui pengalokasi hibah dari pemprov sebesar Rp80 miliar. "Dana tersebut ialah untuk menunjang infrastruktur," kata dia.