Selasa 14 Feb 2017 19:36 WIB

Demokrat Nilai Antasari Diperalat

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Teguh Firmansyah
Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar (kiri) bersama Kuasa Hukum Antasari Azhar Harjadi Jahja (kanan) saat mendatangi Bareskrim Mabes Polri di Gedung KKP, Gambir, Jakarta, Selasa (14/2).
Foto: Antara/Reno Esnir
Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar (kiri) bersama Kuasa Hukum Antasari Azhar Harjadi Jahja (kanan) saat mendatangi Bareskrim Mabes Polri di Gedung KKP, Gambir, Jakarta, Selasa (14/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Partai Demokrat, Benny K Harman menilai pernyataan mantan Ketua KPK, Antasari Ashar sebagai upaya fitnah keji terhadap mantan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Menurutnya, pernyataan itu sengaja dilontarkan Antasari lantaran memiliki tujuan tertentu, di antaranya mencari popularitas semata.

Ia pun menduga, tebar fitnah yang dilakukan Antasari didalangi pihak tertentu. Bahkan ia menyebut, saat ini Antasari diperalat oleh kekuasaan. Terlebih, belum lama ini, Antasari mendapat grasi oleh Presiden Joko Widodo.

"Jangan sampai diberi grasi dengan imbalan, Antasari harus menebar fitnah keji tentang SBY. Saya membaca Antasari ini diperalat oleh kekuasaan, menebar fitnah presiden ke 6," ujar Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat itu.