REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Dalam perkembangan terbaru kasus pembunuhan saudara seayah Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, Kim Jong-nam, Korut telah mengirim delegasi tingkat tinggi ke Malaysia.
Delegasi tersebut mengemban misi membawa pulang jasad Kim Jong-nam. Salah satu delegasi yang ikut termasuk Ri Tong Il, mantan wakil duta besar Korut untuk PBB.
Dia mengatakan kepada wartawan, Selasa (28/2), di luar Kedubes Korut di Kuala Lumpur bahwa diplomat Korut berada di Malaysia untuk membawa pulang jasad Kim Jong-nam dan membebaskan warga Korut yang ditahan.
Malaysia mengonfirmasi warga Korut yang tewas di Bandara Internasional Kuala Lumpur 2 (KLIA 2) pada 13 Februari adalah Kim Jong-nam. Sedangkan Korut hanya mengidentifikasi korban sebagai warganya.
Ri mengatakan delagasi juga mencari tahu mengenai perkembangan hubungan baik antara Korut dan Malaysia.
Baca: Nasib Terduga Pembunuh Kim Jong-nam Siti Aisyah Ditentukan Besok