Rabu 29 Mar 2017 16:33 WIB

Yaman, Pintu Islamisasi ke Belahan Dunia

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Agung Sasongko
Yaman
Foto: ceegaag.net
Yaman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sepanjang sejarah Islam, negeri Yaman juga menjadi salah satu pintu Islamisasi ke belahan dunia lainnya, termasuk Indonesia. Faris Khoirul Anam dalam karyanya, Koloni Indonesia di Hadhramaut, menuturkan, orang-orang Hadramaut Yaman sudah lama membuka hubungan dengan kerajaan-kerajaan di nusantara. Bahkan, gelombang migrasi orang Arab ke Indonesia terjadi secara masif pada periode sebelum era penjajahan Belanda.

LWC van den Berg, seorang Islamolog Belanda yang mengadakan riset tentang “Hadramaut dan koloni Arab di nusantara” mengungkapkan, para keturunan Arab di Indonesia dapat cepat membaur dengan pribumi. “Beberapa kabilah (marga) etnis Arab di Indonesia dapat kita jumpai di Hadramaut, seperti as-Segaf, al-Attas, al-Jufri, bin Syihab, bin Thalib, Sungkar, al-Katiri, al-Bar, dan sebagainya,” ujarnya.