Selasa 03 Jul 2018 08:46 WIB

Ayah Michael Jackson Dimakamkan Berdampingan Putranya

Joe Jackson dimakamkan secara pribadi dan hanya dihadiri keluarga.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Joe Jackson.
Foto: AP
Joe Jackson.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Joe Jackson telah dimakamkan di pemakaman secara pribadi di halaman rumput Forest di Glendale, Kalifornia. Tempat tersebut berdampingan dengan makam putranya, Michael Jackson.

Anggota keluarga, termasuk Janet Jackson, terlihat di pemakaman pada Senin (2/7) sore. Prosesi pemakaman itu bersifat pribadi yang dihadiri hanya oleh keluarga terdekat.

Ayah dari King of Pop itu meninggal pada tanggal 27 Juni pada usia 89 tahun saat berada di rumah perawatan di Las Vegas. Setelah berita tentang kepergian itu pada pekan lalu, banyak pihak  mulai secara terbuka berkabung atas kematiannya.

Paris Jackson sebagai cucu lewat Instagramnya merenungkan saat-saat terakhirnya bersama kakeknya. Dia menyatakan, kalau menghabiskan waktu bersama kakeknya adalah segalanya.

"Semua orang yang datang untuk mengunjungi Anda, datang dengan cinta, rasa hormat, dan begitu banyak kebanggaan di dalam hati Anda untuk Anda. Bangga dengan Anda, bangga menjadi anak-anak Anda, cucu-cucu, dan cicit Anda, bangga memiliki kekuatan Anda dan berbagi dinasti Anda menghabiskan hidup Anda menciptakan, dan bangga menjadi jackson," kata Paris.

Anak Michael Jackson ini menyatakan, tanpa kakeknya itu seluruh keluarga Jackson berada di tempatnya saat ini karena jasanya. Dia merupakan pertama dan menjadi legenda yang sangat bersejarah.

Saudara Paris, Prince Jackson, merilis sebuah pernyataan pekan lalu bersama dengan foto bersama Joe. Dia menuliskan kalau kakeknya akan menjadi contoh sebagai sosok yang memiliki tekad dan dedikasi.

"Dia tidak memilih jalan yang paling mudah tapi dia memilih jalan yang terbaik untuk keluarganya. Anda mengajari saya untuk bangga dengan nama Jackson dan apa artinya itu, Anda mengajari saya dedikasi dalam menghadapi kesulitan dan kebanyakan dari kalian menunjukkan kekuatan dan keberanianku," ujar Prince, dikutip dari E! News, Selasa (3/7).

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement