Selasa 14 Jan 2020 02:31 WIB

Daftar Pemenang Critics Choice Awards

Critics Choice Awards dianggap indikator pemenang dalam Oscars.

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Gita Amanda
Gelar best actor Critics Choise Awards diberikan pada Joaquin Phoenix lewat film “Joker”. Foto Joaquin Phoenix dalam film Joker.
Foto: Warner Bros via AP
Gelar best actor Critics Choise Awards diberikan pada Joaquin Phoenix lewat film “Joker”. Foto Joaquin Phoenix dalam film Joker.

REPUBLIKA.CO.ID, KALIFORNIA -- Pada 12 Januari lalu, sejumlah aktris dan aktor telah dinobatkan sebagai pemenang dalam Critics Choice Awards. Ajang penghargaan yang digelar untuk ke-25 kalinya ini pun dianggap sebagai indikator pemenang dalam Oscars yang akan digelar bulan depan.

Dilansir dari Sky pada Senin (13/1), gelar best actor diberikan pada Joaquin Phoenix lewat film “Joker”. Sedangkan pemeran dalam film “Judy”, Renee Zellweger berhasil menyabet gelar sebagai best actrees.

Baca Juga

Kemudian, pada kategori best director, gelar ini dinobatkan kepada Sam Mendes (1917) dan Bong Joon Ho (Parasite). Selanjutnya, best supporting actress jatuh kepada Laura Dern lewat perannya dalam “Marriage Story”.

Selain itu, gelar best supporting actor diberikan kepada Brad Pitt (Once Upon A Time... In Hollywood). Film yang dibintangi Bradd Pitt ini pun sekaligus menyabet gelat sebagai best pictures.

Sedangkan penghargaan sebagai best action movie jatuh kepada film dengan durasi sekitar 3 jam, “Avengers: Endgame”. Kemudian, best animated feature jatuh kepada filmm”Toy Story 4” dan best comedy film jatuh kepada “Dolemite Is My Name”.

Selanjutnya, gelar best young actor atau actress diberikan kepada Roman Griffin Davis (Jojo Rabbit). Untuk soal best screenplay, Quentin Tarantino dianggap pantas membuat film “Once Upon A Time... In Hollywood” kembali mendapat penghargaan.

Tak ketinggalan, kali ini, Eddie Murphy penghargaan Lifetime Achievement di ajang tersebut. Dilansir dari E Online, Eddie mengaku karirnya dalam dunia hiburan selama puluhan tahun telah banyak memberikan hal luar biasa dalam hidupnya.

“Berkarir sebagaik aktor adalah hal yang sangat istimewa. Saat kita bisa membuat orang lain tertawa maka kita akan merasa sedang menjadi orang yang paling beruntung,” kata Eddie.

Pemeran dalam film "Dolemite is My Name" itu pun mengaku, sepanjang karirnya, ia telah menjajal beragam peran yang berbeda. Karena, dalam berbagai film, ia telah mencoba peran sebagai polisi, perampok, dokter dan profesor.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement