REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sama seperti masker, hand sanitizer juga diburu banyak orang di tengah pandemi Covid-19. Terlebih, produk penyanitasi tangan disebut efektif membunuh kuman.
Guru Besar Ilmu Kimia Departemen Kimia Fakultas Matematika Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada (UGM) Prof Dra Wega Trisunaryanti Msi PhD Eng menjelaskan, hand sanitizer tak cuma bermanfaat untuk melibas virus corona ketika diaplikasikan di tangan. Ia menjelaskan bahwa hand sanitizer ternyata juga bisa berguna untuk membersihkan ponsel dan laptop.
Caranya sederhana, semportkan hand sanitizer pada kapas, kemudian diusapkan pada handphone atau laptop. Hand sanitizer ini berguna karena kedua benda tersebut tidak mungkin dibersihkan dengan air dan sabun.
“Sebaiknya semprotkan di kapas terlebih dahulu, jangan disemprotkan langsung ke laptop atau ponsel karena hand sanitizer bisa meresap langsung ke bagian dalam peranti digital,” ujarnya.
Wega menjelaskan, penyanitasi tangan yang mengandung alkohol sekitar 70 persen memang bisa membunuh kuman. Namun, belum tentu bisa membunuh Covid-19.
Paling tidak, menurut Wega, hand sanitizer dengan kadar alkohol 70 persen, itu dapat digunakan saat keadaan darurat, saat air dan sabun tidak tersedia. Misalnya, saat belanja untuk pasokan bahan pangan keluarganya di rumah, ibu disarankan keluar rumah dengan membawa hand sanitizer. Semportkan hand sanitizer seperlunya saja ke tangan.
"Hand sanitizer itu digunakan ketika di luar rumah, ketika tidak ada air. Misalnya, terpaksa harus ke ATM, hand sanitizer sangat bermanfaat. Bila tidak, sangat terpaksa, sebaiknya jangan keluar rumah,” jelasnya kepada Republika.co.id.
Di lain sisi, Wega mengingatkan agar hand sanitizer tidak disemprotkan ke tangan ketika akan memasak. Kalau sedang di rumah, sebaiknya cuci tangan dengan sabun dan air saja. Gunakan sabun untuk cuci tangan, sesering mungkin. Menurutnya sabun apa saja boleh,tidak harus sabun khusus untuk cuci tangan.
“Sabun mandi, sabun cuci tangan, bahkan sabun cuci piring pun boleh, asal kulitnya kuat. Tidak perlu keluar rumah beli khusus sabun tangan karena di luar juga sudah habis,” ujarnya.