Rabu 01 Apr 2020 16:07 WIB

Inggris akan Tingkatkan Tes Corona Hingga 25.000 per Hari

Saat ini, Inggris melakukan 12.750 tes corona per hari.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Nur Aini
Pejalan kaki mengenakan masker di Regents Park di London, Inggris, Senin (23/3). Pemerintah Inggris mendorong warga jaga jarak satu sama lain untuk menghentikan penyebaran virus corona.
Foto: AP Photo/Frank Augstein
Pejalan kaki mengenakan masker di Regents Park di London, Inggris, Senin (23/3). Pemerintah Inggris mendorong warga jaga jarak satu sama lain untuk menghentikan penyebaran virus corona.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Inggris bertujuan untuk meningkatkan jumlah tes untuk virus corona menjadi 25.000 per hari pada pertengahan April. Menteri Perumahan Robert Jenrick menyatakan, saat ini Inggris memiliki kapasitas melakukan tes sebesar 12.750 per hari.

"Kami sekarang memiliki kapasitas untuk menguji 12.750 orang setiap hari, kami memfokuskan kapasitas yang kami miliki pada orang-orang dalam kondisi kritis, yaitu pada saran medis," kata Jenrick.

Baca Juga

Inggris mulai menguji staf medis, kemudian sebagai tambahan tes pun dilakukan pada pasien di rumah sakit. Namun, kritikus mengatakan, pemerintah perlu memperluas pengujian yang cukup cepat atau cukup luas.

"Kami pikir dalam beberapa hari kami akan dapat beralih dari kapasitas kami saat ini dari 12.750 menjadi 15.000, jadi itu adalah peningkatan yang signifikan tetapi masih tidak sejauh yang kami inginkan, maka pertengahan April adalah saat kami berharap berada di 25.000," kata Jenrick.

Jenrick mengatakan 8.240 orang diuji pada Senin (30/3) dan lebih dari 900 petugas kesehatan diuji pada akhir pekan. Dikutip dari Worldometer, Inggris melaporkan 25.150 kasus infeksi Covid-19 dengan total kematian mencapai 1.789 orang. Negara ini pun telah memberlakukan lockdown sejak 23 Februari dan akan berlangsung hingga tiga pekan. 

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement