Jumat 10 Apr 2020 05:38 WIB

Tiga Tenaga Medis Papua Positif Covid-19

Kasus positif Covid-19 di Papua capai 48 orang.

Tenaga Kesehatan memeriksa warga di Kota Sorong, Papua Barat, Jumat (3/4/2020). Tim Satgas COVID-19 Kota Sorong melakukan pemeriksaan kesehatan kepada puluhan Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang satu lingkungan dengan dua orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dinyatakan positif corona
Foto: OLHA MULALINDA/ANTARA FOTO
Tenaga Kesehatan memeriksa warga di Kota Sorong, Papua Barat, Jumat (3/4/2020). Tim Satgas COVID-19 Kota Sorong melakukan pemeriksaan kesehatan kepada puluhan Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang satu lingkungan dengan dua orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dinyatakan positif corona

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Juru bicara Satgas pencegahan dan penanganan COVID-19 Papua dr. Silvanus Sumule mengakui tiga tenaga paramedis saat ini positif terpapar Covid-19. Salah satunya namun sudah sembuh.

"Memang benar saat ini ada tiga paramedis yang terpapar Covid-19, dua di antaranya masih dirawat di rumah sakit di Jayapura. Sedangkan yang seorang lainnya dirawat di rumah sakit di Merauke namun sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan," kata dr. Sumule, Kamis (9/4) malam.

Baca Juga

Dalam keterangan pers yang dilakukan melalui audio visual, Sumule mengaku kondisi kedua paramedis yang berjenis kelamin perempuan itu dalam kondisi ringan sampai sedang.

Sebelumnya dr. Sumule yang juga menjabat Sekretaris Dinkes Papua mengakui Covid-19 saat ini sudah merebak ke lima kabupaten di Papua dengan adanya satu pasien positif dari Kabupaten Sarmi.

Saat ini kabupaten yang sudah ada warganya terpapar corona yaitu Kota dan Kabupaten Jayapura, Merauke, Mimika dan Kabupaten Sarmi, sedangkan Kabupaten Keerom. Datanya namun belum masuk.

Ia menambahkan jumlah warga yang terpapar Covid-19 di Papua kini tercatat 48 orang. Sebanyak 38 orang di antaranya masih dirawat di berbagai rumah sakit.

Jumlah ODP tercatat 3.087 orang dan PDP 60 orang, katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement