Selasa 19 May 2020 01:31 WIB

Sebanyak 91 WNI Dipulangkan dari Arab Saudi

Pemulangan ini merupakan bagian dari prakarsa Awdah (pulang) bagi ekspatriat.

Rep: Mabruroh/ Red: Agus Yulianto
TKI di Arab Saudi
Foto: Antara
TKI di Arab Saudi

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Sebanyak 91 orang warga negara Indonesia (WNI) dipulangkan dari Arab Saudi. Mereka dipulangkan melalui Bandara Internasional Khalid di Riyadh pada Ahad (17/5) kemarin sebagaimana laporan Saudi Press Agency.

Dilansir dari Arabnews, pemulangan ini merupakan bagian dari prakarsa Awdah (pulang) bagi ekspatriat yang ingin kembali ke negara asal mereka melalui sistem aplikasi khusus. Inisiatif Awdah memungkinkan ekspatriat memegang visa keluar untuk kembali ke negara mereka dengan perjalanan udara.

Inisiatif ini dapat digunakan dengan mengakses ikon Awdah di platform Absher dan memberikan informasi berupa Nomor Iqama, tanggal lahir, nomor ponsel, kota keberangkatan dan bandara kedatangan.

Tidak perlu memiliki akun di platform Absher untuk ekspatriat. Mereka langsung dapat mengakses layanan tersebut.

Selama periode 22 April hingga 16 Mei 2020, dalam aplikasi tersebut telah terdaftar sebanyak 149.671 orang yang ingin kembali ke negara mereka masing-masing.

sumber : Saudi Press Agency/Arabnews
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement