Jumat 29 May 2020 15:22 WIB

Aprindo: UMKM dan Ritel Modern Bermitra, Bukan Bersaing

Aprindo mengakui UKM merupakan fondasi perekonomian.

Pameran berbagai kerajinan tekstil tradisional Indonesia yang sudah mendunia dan UMKM yang bergerak di bidang tekstil tradisional di Yogyakarta (ilustrasi). Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) menyatakan UMKM dan ritel modern sifatnya bermitra atau bekerja sama, bukan bersaing.
Foto: Silvy Dian Setiawan.
Pameran berbagai kerajinan tekstil tradisional Indonesia yang sudah mendunia dan UMKM yang bergerak di bidang tekstil tradisional di Yogyakarta (ilustrasi). Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) menyatakan UMKM dan ritel modern sifatnya bermitra atau bekerja sama, bukan bersaing.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) menyatakan UMKM dan ritel modern sifatnya bermitra atau bekerja sama, bukan bersaing. Persaingan hanya terjadi antara manufaktur atau produsen.

Dalam seminar daring yang digelar Aprindo di Jakarta, Jumat (29/5), Ketua Aprindo Roy Mandey menyampaikan, terdapat sejumlah jenis kemitraan dengan ritel modern. Dalam tipe kemitraan dengan ritel modern, UMKM berada di tipe kontribusi khusus yang bersifat kerja sama.

Baca Juga

Selain itu, UMKM penting sekali sebagai bagian perekonomian Indonesia. "UMKM kita menjadi fondasi perekonomian, tidak hanya di ritel tapi juga bagi ekonomi bangsa," kata Roy.

Sebelumnya Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menyatakan pihaknya membuka peluang kerja sama dengan semua platform e-commerce yang mendukung pengembangan Koperasi, Usaha Kecil, Mikro dan Menengah (KUMKM) di Indonesia. Kementerian Koperasi dan UKM sejak awal membuka kerja sama seluas-luasnya dengan berbagai pihak berpegang pada prinsip transparan, akuntabel, dan semata-mata demi memajukan koperasi dan UMKM di Tanah Air.

Menurut Teten, kerja sama diperlukan untuk memberdayakan koperasi dan UMKM karena jumlah pelaku UMKM di Indonesia mencapai 64 juta, sehingga pemerintah tidak dapat bekerja sendiri. Hingga saat ini terdapat lima platform e-commerce yang telah bekerja sama dengan Kementerian Koperasi dan UKM dalam mendukung UMKM Indonesia melalui gerakan #BanggaBuatanIndonesia.

Mereka adalah Blibli, Tokopedia, Shopee, Lazada, dan Bukalapak. Selain bermitra, e-commerce tersebut juga ikut membina dan memberdayakan warung dengan sentuhan teknologi digital.

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement