Sabtu 04 Jul 2020 01:36 WIB

 Foden Jadi Andalan Baru City Gusur Liverpool Musim Depan

Phil Foden, menjadi salah satu pemain yang disorot saat City cukur Liverpool.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Agung Sasongko
Phil Foden
Foto: AP/Dave ThompsonA/Pool AP
Phil Foden

REPUBLIKA.CO.ID,  MANCHESTER -- Gelandang asal Inggris, Phil Foden, menjadi salah satu pemain yang disorot saat Manchester City mencukur Liverpool, 4-0, pada pekan ke-32 Liga Primer Inggris, Jumat (3/7) dini hari WIB. Dalam laga yang digelar di Stadion Etihad itu, gelandang berusia 20 tahun itu berhasil menyumbang satu gol dan satu assist.

Dipromosikan ke tim utama City oleh pelatih Pep Guardiola pada 2017 silam, Foden jarang mendapatkan kesempatan tampil. Peran produk akademi sepak bola Manchester City itu hanya sebagai pelapis dan kerap duduk di bangku cadangan. Namun, secara perlahan, Foden mulai mendapatkan kepercayaan dari Guardiola untuk tampil secara reguler di tim utama The Citizen.

Baca Juga

Pada musim lalu, Foden tampil di 26 laga di semua ajang, termasuk di 13 partai di pentas Liga Primer Inggris. Catatan penampilan penggawa timnas Inggris U-21 itu terus meningkat pada musim ini. Foden telah tampil di 17 partai di Liga Primer Inggris dan secara keseluruhan telah merumput di 30 laga pada musim ini dan telah menyumbang tujuh gol dan sembilan assist.

Foden pun mampu menunjukan performa impresif saat kompetisi musim ini kembali bergulir pasca pandemi Covid-19. Foden menyumbang empat gol dan satu assist di tiga laga dalam empat laga terakhir City di pentas Liga Primer Inggris. Pep Guardiola mengakui, tidak mau mengambil resiko dengan terus menurunkan Foden usai mempromosikannya ke tim utama City.

Namun, pelatih asal Spanyol itu siap memberikan kepercayaan pada Foden pada musim depan. Foden pun akan diplot sebagai salah satu penggawa andalan City pada musim depan, termasuk untuk memenuhi ambisi bersaing dalam perebutan gelar Liga Primer Inggris. Eks pelatih Bayern Muenchen itu menilai, Foden sudah bisa tampil secara konsisten di level tertinggi.

''Tidak diragukan lagi, dia bisa menjadi pemain hebat dalam 10 tahun mendatang. Dia bisa menjadi pemain andalan kami dalam beberapa tahun mendatang. Dia bisa tampil sebagai gelandang tengah, winger, dan bahkan striker. Dia memiliki visi bermain yang cukup baik dan memiliki insting yang tajam dalam mencetak gol,'' kata Guardiola seperti dikutip BBC, Jumat (3/7).

Fleksibilitas posisi bermain memang menjadi salah satu kepiawaian Foden. Meski berposisi asli sebagai gelandang, tapi Foden terbukti mampu mengembang tugas sebagai winger. Peran inilah yang diemban peraih gelar sepatu emas Piala Dunia U-17 FIFA tersebut dalam dua laga terakhir City. Akhirnya, keputusan Foden untuk tetap bertahan di City dan tidak tergiur untuk hijrah ke klub lain ternyata mulai berbuah manis.

Kesempatan Foden untuk bisa tampil secara reguler di tim utama City pada musim depan agaknya kian besar. Pasalnya, gelandang serang asal Spanyol, David Silva, memutuskan untuk mengakhiri kiprahnya bersama City pada akhir musim ini. Dengan kemampuan yang telah dia tampilkan, Foden pun dinilai layak menjadi pengganti Silva di tim utama The Citizen.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement