Selasa 03 Nov 2020 17:40 WIB

Sherina Munaf Nikah Jadi Trending Twitter, Warganet Heboh

Bintang film Petualangan Sherina menikah.

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Sherina Munaf.
Sherina Munaf.

VIVA – Kabar bahagia datang dari Sinna Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Putra. Keduanya melangsungkan pernikahan pada Selasa, 3 November 2020. Hal itu diungkap oleh Adib Hidayat melalui salah satu cuitannya di Twitter.

"Selamat untuk @sherinasinna & Baskara. Kang @Triawan & Mbak Loeki mantu," tulis akun Twitter @AdibHidayat.

Kabar pernikahan Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Putra pun menjadi trending topik di twitter. Sejumlah netizen terkejut dengan kabar pernikahan keduanya. 

"Baskara and sherina married and im shock and speachless. Wow sorry but congrats guys," tulis netizen. 

 

"SHERINA MARRIED??? OMG," komentar netizen. 

 

"I just checked Instagram a minute ago to find out that Sherina is married. Nope, Im not brokenhearted. Yes, let me cry in a cave for 3 days," ujar netizen lainnya. 

 

Bahkan tidak sedikit yang membawa nama film anak-anak Sherina berjudul Petualangan Sherina. Sejumlah netizen bahkan membuat guyonan terkait dengan film tersebut dan kehidupan Sherina usai menikah.

"hari pertama sherina nikah sama baskara  baskara: beb liat kunci mobil aku gak? sherina: LIHAAAT SEGALANYAAA, LEBIH DEKAATTT~," tulis netizen.

"Baskara: beb bagus banget bintangnya Sherina: bintang bintang di langit, menyimpak sejuta misteri," komentar lainnya. 

 

"hari pertama sherina nikah sama baskara sherina: kita honeymoon yuk? baskara: gakmau sherina: kenapa?

baskara: pokoknya baskara gamau pergi kalo pak dadang ikut!," guyon netizen.

 Tidak hanya itu saja, netizen juga memprediksi jalan cerita Petualangan Sherina 2 yang akan dijadwalkan tayang pada 2021 mendatang. Lucunya, sejumlah netizen membuat jalan cerita tentang kehidupan pasca menikah Sherina dan Derby selaku lakon utama film yang tayang tahun 2000 lalu.

"Film petualangan sherina 2 kayanya bakal fokus mengenai kehidupan rumah tangga, yang dimana berantemnya bukan karena rebutan buat jadi juara kelas, tapi rebutan kamar mandi sama siapa yang harus bayar token listrik bulan ini," komentar lainnya.

 "Now that Sherina has officially tied the knot, maybe the movie Petualangan Sherina 2 is about Sherina and Derby go to an adventure to save....their marriage ??," ujar lainnya.

"nga semua petualangan harus berakhir di pelaminan, sher," kata sadam pelan. ada nada getir dalam suaranya. "tapi, dam!" sherina menyanggah. air mata mulai membasahi pelupuk matanya. "cukup, sher. cukup," kata sadam seraya menenggak soju halalnya," ujar netizen lainnya.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement